Selasa, 05 April 2011

'Sepeda Benteng'

Minggu, 3 April 2011. Sore yang diselimuti mendung. Masih ditengah-tengah kegiatan Pekan Raya Ilmiah SMA/Sederajat Se-Sulawesi. Agenda selanjutnya adalah kunjungan media dan wisata sejarah ke Fort Rotterdam. Sebelum mengarah ke gedung redaksi Harian Seputar Indonesia di Jalan Haji Bau, rombongan memutuskan untuk lebih dulu mengunjungi tempat bersejarah yang terletak di sebelah barat Kota Makassar, yakni sekitar Pantai Losari. Benteng yang juga dikenal dengan nama Benteng Ujung Pandang ini, menjadi kian menarik bagi para peserta karena ternyata di dalam benteng baru saja dilaksanakan pawai sepeda onthel oleh sebuah komunitas pecinta sepeda antik di Makassar. Potret sana, potret sini, hanya itu yang sibuk dilakukan oleh peserta Persma 2011 untuk merekam memori ini dalam perjalanan mereka. Ada pula yang sibuk memperhatikan pernak-pernik hand-made yang dipamerkan pada pelataran depan Museum La Galigo. Menyenangkan bisa membuat mereka terlihat gembira dan bersemangat untuk agenda terakhir ini setelah beberapa hari mereka mengaku sedikit suntuk karena lelah dan capek. Sisanya karena kurang tidur.

Satu hal yang menjadi menarik bagiku sore itu. Sebuah pemandangan yang mengingatkanku pada gambar seorang sahabat yang kala itu diambil di sekitar halaman sekolah [SD-ku dahulu].

Jejeran sepeda antik, menarik perhatianku kala itu. Tanpa berpikir lebih lama, langsung saja ku jepretkan kamera yang sedari tadi sudah sibuk menyorot ke arah peserta dan panitia. Hasil jepretanku kali ini membuatku lumayan puas. Jenis kamera ternyata tidak menjadi masalah, yang penting angle pengambilan gambarnya yang sesuai dengan teknik yang ada, pasti bisa menghasilkan sesuatu yang bagus. Great!!![menurutku]

Ini dia hasil jepretnya...






Masih amatiran, jadi butuh saran dan kritikan.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar